Jum’at, 12 Mei 2023 bertempat di SMK Musaba, pengurus Lembaga Pengembangan Cabang Ranting dan Pembinaan Masjid (LPCR-PM) Pimpinan Daerah Muhammadiyah Bantul periode 2022-2027 mengadakan pertemuan perdana setelah beberapa lalu dikukuhkan. Pertemuan yang dipimpin langsung oleh ketua LPCR-PM PDM Bantul, Harimawan, S.Pd.T diawali ta’aruf antar anggota pengurus dilanjut musyawarah.
Di antara keputusan pokok pada pertemuan perdana ini adalah dilengkapinya susunan pengurus LPCR-PM PDM Bantul periode 2022-2027 dengan susunan lengkap sebagai berikut:
Ketua : Harimawan, S.Pd.T
Wakil ketua : Sugiyanta, S.Pd.M.A.
Sekretaris : M.
Abdul Rahman, S.Pd.T.,M.Pd.
Bendahara : Mussholih
Koord
Bidang PCR : Agus Mulyono, S.E
Koord
Bidang Pembinaan Masjid : Triyanto, S.Pd.
Dedi Heri Sutendi, S.T,. M.Psi.
Insan Gunarjo, S.Pd.I., M.S.I
Ir. Eko Sutrisno, ST. M.Cs., IPU
Suharjito, S.Pd.
Drs. Rachmat Gunawan, M.Sc.
Narwoto, M.Pd.
Arief Wismono, S.Pd., M.Pd.
Sodikin, M.SI, MM
Tri Wahyudi, S.Pd., MM
Ngajiyono, S.EI
Selain melengkapi susunan pengurus, rapat menyepakati pertemuan rutin LPCR-PM akan diadakan pada Jum’at pekan kedua tiap bulannya. LPCR-PM juga siap untuk meninjau dan mendampingi hajatan Musyawarah Cabang (Musycab) yang dalam waktu dekat akan segera dilaksanakan oleh masing-masing Cabang. LPCR-PM berkomitmen untuk secara optimal mengawal gerak Cabang dan Ranting Muhammadiyah di daerah Kabupaten Bantul menuju terwujudnya 100% Cabang dan Ranting se-Bantul yang aktif dan inovatif dalam menggerakkan dakwah Muhammadiyah dan pembangunan masyarakat.
Lebih lanjut LPCR-PM akan menggelar rapat kerja yang lebih komprehensif pada 2 Juni 2023. Insyaallah.